Bumilangit Wiki
Advertisement


Jagat Pusaka Bumilangit adalah sebuah series kontinuu cergam yang melanjutkan kisah dari tokoh-tokoh cergam lawas Indoneisa yang authornya telah tiada dan hak ciptanya telah dimiliki oleh Bumilangit Entertainment. Meskipun istilah dan kontinuu ini secara resmi dicetuskan oleh Bumilangit, secara umur materi, Jagat Pusaka sendiri lebih tua daripada Bumilangit sebagai sebuah perusahaan.

Ciri khas Jagat pusaka adalah style gambarnya yang masih mengikuti gaya lawas dan desain tokoh yan masih keseluruhan sama meskipun sedikit mengasimilasi elemen-elemen modern seperti warna yang lebih definitif.

Struktur Jagat

Sejauh informasi yang ada, Jagat ini masih terjadi dalam satu kontinuu ruang dan waktu, dan konsep seperti Multisemesta, Lini Masa majemuk, dan Perjalanan Waktu yang telah digunakan oleh waralaba komik Adiwira lain tidak pernah dikonfirmasi, tetapi karena situasi Jagat Pusaka yang unik, ada kejadian Retcon yang sempat dilakukan.

Waktu

Komik Bumilangit Pusaka ini memiliki (setidaknya) 4 Era:

Era Legenda

Era Legenda secara kronologis akan menjadi Era paling kuno, mendahului bahkan Era Jawara. Estimasi waktu di Era ini adalah dari 7500 tahun Sebelum Masehi.

Era Jawara

Era Jawara diperkirakan terjadi sekitar 1700 setelah Masehi dengan latar zaman kerajaan-kerajaan kuno di kepulauan Nusantara. Era ini akan menjadi panggung bagi kisah-kisah pendekar yang memegang kekuatan mistis dan beladiri seperti Si Buta dari Gua Hantu dan Mandala.

Era Patriot

Era Patriot adalah Era yang paling selaras dengan zaman modern dan sejauh ini Era yang telah dikisahkan dari tahun 1954 melalui komik Sri asih.

Era Revolusi

Era Revolusi terjadi di masa depan yang masih spekulatif dan akan mengisahkan tentang Adisatria generasi penerus Era Patriot.

Kesinambungan Retroaktif

Karena Jagat Pusaka tidak dikarang dan disusun oleh tim kreatif Bumilangit dari pangkalnya dan merupakan hasil almagamasi dari kisah-kisah oleh pengarang-pengarang era lawas yang berbeda-beda, saat dijadikan satu Jagat resmi, tentunya potensi kontradiksi dan asimilasi naratif akan muncul. Salah satu contoh Retcon yang telah dilakukan adalah tentang masa-masa solo Aquanus yang telah dikisahkan di cergam Patriot 3: Pranaya. Di sini dijelaskan bahwa Aquanus telah berpapasan dengan Bocah Atlantis meskipun Durjana tersebut adalah penjahat di gallery Godam. Dan Aquanus sendiri dijelaskan telah lebih menekuni teknologi.

Pembentukan

Komik Bumilangit Pusaka tersebut dirilis di Facebook sejak tahun 2017-2018. Salah satunya adalah serial Prahara Bentrok Para Adisatria. Yang setelah tamat dilanjutkan dengan serial Nusantara. Yang memuat kisah petualangan jagoan karya almarhum Mater itu. Lalu, ada pula serial Batara karangan Mansyur Daman.

Trivia

Galeri


Komik Batara

Batara

Komik Si Buta Dari Goa Hantu

Si Buta

Godam PH

Godam

Gundala Putera Petir

Gundala

Prahara

Patriot

Advertisement